Sekilas Tentang SMP Negeri 1 Sindangagung
Sejarah Berdirinya SMP Negeri 1 Sindangagung
SMP Negeri 1 Sindangagung pertama kali berdiri tahun 1995 awalnya bernama SMP Kelas Jauh 1 Garawangi yang bertempat di SD Negeri 1 Babakanreuma. Untuk kelas 1 dan kelas 2 di SD Negeri Tirtawangunan, berikutnya tahun 1997 kelas 3 semester 2 baru menempati gedung SMP Negeri 2 Garawangi berdasarkan surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 13a/0/1998 tanggal 29 Januari 1998.
Pada tahun 2004 kecamatan Garawangi di mekarkan menjadi dua salah satunya kecamatan Sindangagung, maka dengan itu otomatis nama SMP Negeri 2 Garawangi berubah nama menjadi SMP Negeri 1 Sindangagung sampai sekarang.
Dibuka pertama kali untuk tahun pelajaran 1995/1996 dengan penanggung jawab Bapak Udin Supriyadin, S.Pd sebagai PLH Kepala Sekolah pertama, untuk detailnya bisa dilihat dibawah ini :
1. Bapak Darman, S.Pd dari tahun 1999 sd tahun 2003
2. Bapak Apang Apandi, Amd. Pd dari tahun 2003 sd tahun 2007
3. Bapak H. E. Gunawan, S.Pd dari tahun 2007 sd tahun 2010
4. Bapak H. Suherman, M.Pd dari tahun 2010 sd sekarang
Letak SMP Negeri 1Sindangagung
Seperti apa yah, SMPN 1 Sindangagung kalau dilihat dari Angkasa. Klik disini
Profil SMPN 1 Sindangagung
1. Kepala Sekolah : H. Suherman, M.Pd
2. Nomor Statistik Sekolah : 20.102.15.08.052
3. Nomor Induk Sekolah (NIS) : 200520
4. Nama Sekolah : UPTD SMP Negeri 1Sindangagung
5. Alamat :
a. Jalan : Babakanreuma
b. Desa : Babakanreuma
c. Kecamatan : Sindangagung
d. Kabupaten : Kuningan
e. Provinsi : Jawa Barat
f. Kode Pos : 45573
g. Sekolah dibuka Tahun : 1998
h. SK Sekolah :
i. Nomor : 13a / 0 / 1998
ii. Tanggal : 29 Januari 1998
6. Kepemilikan Tanah Bangunan : Pemerintah
Luas Lahan/Status : 5420 m2/Hak Pakai
Luas Bangunan : 3542 m2
7. Jumlah Rombel : 14 Rombel
8. Jumlah Ruangan : 16 Ruang